Blog
5 Situs Berbagi Foto Masa Kini Secara Online

5 Situs Berbagi Foto Masa Kini Secara Online

Bagi masyarakat modern sekarang ini, digitalisasi kiranya sudah sangat dekat dengan kehidupan mereka. Bahkan bisa dikatakan semua hal hampir pasti sudah mulai dilakukan digitalisasi terhadapnya. Contoh paling sederhana adalah dalam pengambilan gambar alias mengambil foto dimana dahulu harus menggunakan film tetapi kini sudah bisa langsung tersimpan dalam bentuk digital.

Dewasa ini bahkan jauh lebih canggih lagi digitalisasinya, karena untuk menyimpan hasil foto tak lagi harus mencetaknya dan menyediakan buku album. Karena lagi-lagi cukup disimpan secara digital saja di dalam perangkat penyimpanan. Tentu hal tersebut amat sangat memudahkan siapa saja karena lebih cepat dan juga lebih praktis. Lebih jauh lagi perkembangannya bahkan penyimpanan foto-foto digital tadi dapat dilakukan secara online, sehingga tidak perlu memiliki media penyimpanan dengan kapasitas besar lagi.

Baca juga : Situs Berbagi dan Penyimpan Foto Online

Kondisi tersebut akhirnya mengajak masyarakat pada kebiasaan baru yaitu melakukan penyimpanan foto-foto mereka secara online sekaligus membagikan momen dalam foto kepada orang lain. Hal tersebut dilakukan dengan bantuan suatu website photography share yang ada banyak sekali sekarang ini. Konsepnya sederhana, yaitu orang-orang cukup memiliki akun salah satu website photography share untuk kemudian mengirimkan atau membagikan foto yang dikehendaki di sana.

Jika pembaca sekalian tertarik untuk juga mencoba berbagi momen-momen berharga dalam foto yang dimiliki melalui suatu website photography share, maka ada beberapa website yang dapat dipertimbangkan. Beberapa diantaranya bahkan tersedia dalam bentuk aplikasi sehingga akan jauh lebih memudahkan ketika hendak berbagi foto atau bahkan video nantinya. Adapun website photography share yang dimaksud antara lain sebagai berikut.

1. Instagram
Tidak dapat dipungkiri bahwa instagram menjadi salah satu situs berbagi foto paling populer di seluruh dunia sekarang ini. Bahkan setelah diakuisisi oleh salah satu media sosial terbesar di dunia, yaitu Facebook, Instagram tampak semakin berjaya. Kesederhanaan yang instagram tawarkan di awal kemunculannya disinyalir menjadi alasan mengapa popularitasnya dapat dengan cepat mereka raih.

2. Flickr
Secara umum flickr dan instagram tak jauh berbeda pada awal kemunculannya, tetapi memang harus diakui perkembangan yang dilakukan oleh instagram jauh lebih masif sehingga cenderung lebih cepat meraih popularitas. Tetapi kiranya flickr memang sengaja mempertahankan ciri khasnya sebagai situs berbagi foto yang simple sederhana.

3. Pinterest
Berikutnya ada pinterest yang digadang-gadang sebagai situs berbagi foto yang akan segera mengungguli instagram. Hal tersebut mungkin karena kesan fun yang dari awal berusaha dibawa oleh pinterest kepada para penggunanya.

4. Tumblr
Seperti halnya ketiga situs sebelumnya, tumblr juga menjadi salah satu situs berbagi foto dan video yang cukup menarik perhatian. Meskipun sekarang ini popularitasnya stuck, tetapi pada awal kemunculannya tumblr justru dianggap yang paling potensial menjadi situs berbagi foto paling sukses. Tetapi lagi-lagi karena pengembang tak berbuat banyak demi perkembangan situs tersebut maka tumblr sekarang ini seolah menjadi situs berbagi foto dan video yang begitu-begitu saja.

5. Google+
Pada dasarnya google+ bisa dikatakan sebagai media sosial, tetapi pada perkembangannya para pengguna justru lebih cenderung memanfaatkan google+ sebagai situs berbagi foto dan video. Itulah sebabnya google+ dimasukkan ke dalam daftar kali ini.

Baca juga : Aplikasi Sharing Photography yang Pernah Hits di Tahun 2016

Sebetulnya masih cukup banyak website photography share alias situs berbagi foto dan video lainnya, tetapi kiranya kelima situs di atas merupakan yang paling populer saat ini. Apalagi ketiganya juga memiliki aplikasi yang dapat digunakan untuk memudahkan pengguna mengakses situs mereka dan bereksplorasi di dalamnya.